KAI Sediakan 50 Kereta Api Tambahan Lebaran 2019, Ini Cara Pesan Tiketnya

Tiket Kereta Api Tambahan Lebaran 2019
(Foto ilustrasi: KAI .id)

Kereta Api Tambahan Lebaran 2019 – Selama masa mudik Lebaran 2019, PT Kereta Api Indonesia mengoperasikan sebanyak 356 KA Reguler dan 50 KA Tambahan yang total mencapai 406 KA. Melihat angka tersebut, berarti ada kenaikan sebanyak 3% dari jumlah tahun 2018 yaitu 393 KA.

Info yang harus kamu tahu, setiap hari KAI menyediakan 247.010 seat untuk Kereta Api Jarak Jauh dan Kereta Api Lokal yang pada 2019 mengalami kenaikan sebanyak 5% dari tahun sebelumnya yaitu 236.210 tempat duduk. Adapun detailnya adalah sebagai berikut:

Tabel Jumlah Kereta Api dan Kapasitas Tempat Duduk Harian

2018 2019  %
KA Reguler 345 356 103
KA Tambahan 48 50 104
TOTAL KA 393 406 103
Kapasitas Tempat Duduk 236.21 247.01 105

Kapan Tiket Kereta Api Tambahan Lebaran 2019 Bisa Dipesan?

PT KAI menyediakan sebanyak 50 Kereta Api tambahan Lebaran 2019. Kamu dapat memesan tiket kereta api tambahan lebaran 2019 mulai H-60. Penambahan KA ini dilakukan untuk mengantisipasi meningkatnya jumlah penumpang kereta api di masa arus mudik dan arus balik lebaran 2019.

50 Kereta Api Tambahan Lebaran 2019 tersebut terdiri dari 27 Kereta Api Eksekutif & Bisnis, 11 Kereta Api Ekonomi Non PSO, 4 KA Ekonomi PSO, dan 8 KA yang memanfaatkan rangkaian idle. Berikut adalah daftar KA tambahan Lebaran 2018:

NO NAMA KA RELASI (PP) JUMLAH KA
1 Argo Dwipangga Fak Slo – Gmr 2
2 Argo Jati Fak Gmr – Cn 2
3 Argo Jati Tamb Gmr – Cn 2
4 Argo Lawu Fak Gmr – Slo 2
5 Argo Muria Leb Smt – Gmr 2
6 Argo Sindoro Leb Smt – Gmr 2
7 Brantas Leb Pse – Smc – Bl 2
8 Cirebon Eskpres Fak Gmr – Cn 2
9 Gajayana Leb Gmr – Ml 2
10 Kertajaya Leb Pse – Sbi 2
11 Kutojaya Selatan  Leb Kac – Kta 2
12 Kutojaya Utara Tamb Pse-Kta 2
13 Lodaya Leb Bd – Slo 4
14 Mataram Pse – Lpn 2
15 Matarmaja Leb Pse – Ml 2
16 Pasundan Leb Kac – Sgu 2
17 Purwojaya Leb Gmr – Cp 2
18 Sancaka Leb Yk – Sgu 2
19 Sawunggalih Leb Pse – Kta 2
20 Sembrani Leb Gmr – sbi 2
21 Senja Cirebon Fak Pse – Cn 2
22 Taksaka Malam Leb Gmr – Yk 2
23 Taksaka Pagi Leb Yk – Gmr 2
24 Tawangjaya Leb Pse – Smc 2
TOTAL 50

Keterangan:

Bd: Bandung
Ml: Malang
Bl: Blitar
Pse: Pasar Senen
Cn: Cirebon
Sbi: Surabaya Pasar Turi
Cp: Cilacap
Sgu: Surabaya Gubeng
Gmr: Gambir
Slo: Solo Balapan
Kac: Kiaracondong
Smc: Semarang Poncol
Kta: Kutoarjo
Smt: Semarang Tawang
Lpn: Lempuyangan
Yk: Yogyakarta

Tiket Kereta Api Tambahan Lebaran 2019
(Foto ilustrasi: KAI .id)

Cara Pesan Tiket Kereta Api Tambahan Lebaran 2019

Ada baiknya kamu merencakanan perjalan dengan kereta api selama masa mudik lebaran 2019 ini dari jauh-jauh hari. Agar ada kepastian mendapatkan tiket perjalanan mudik dan balik Lebaran 2019

Kamu bisa memsan dan membeli tiket kereta api lebaran 2019 di channel resmi KAI atau mitra resmi yang telah bekerjasama dengan KAI. Ini bertujuan menghindari penipuan atau biaya jasa yang tidak wajar.

Cara Check In Tiket Kereta Api

Kalau kamu sudah mendapatkan kode bayar agar segera melakukan pembayaran dalam waktu 60 menit. Karena kalau tidak segera, maka tiket yang kamu pesan akan terjual kembali.

Lihat detailnya di: Cara Check In Online Tiket Kereta Api

Ayo Jadikan Kereta Api Sebagai Moda Transportasi pada Lebaran 2019 ini

Dalam rilis resmi PT KAI, Minggu (24/2/2019), dijelaskan bahwa untuk menghadapi meningkatnya jumlah pengunjung channel penjualan tiket, KAI telah melakukan langkah antisipasi berupa tuning dan optimalisasi database sistem ticketing serta menambahkan application server dan bandwidth internet sebanyak 2 kali lipat dari hari-hari biasa.

Langkah antisipasi ini dilakukan KAI supaya kamu lancar dalam proses pemesanan tiket.

Ayo kita jadikan kereta api sebagai moda transportasi pilihannya pada Angkutan Lebaran tahun ini. #AyoNaikKereta.

Sekadar mengingatkan kembali meskipun sudah ada 50 Kereta Api tambahan Lebaran 2019, baiknya kamu segera memesan tiket kereta api tambahan lebaran 2019 ini sejak dari H-60.

1 Trackback / Pingback

  1. Tips Membeli Tiket Kereta Api Lebaran 2019 - Keposiasi

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*