Info Lengkap! Rute dan Harga Tiket Damri Jambi

Harga Tiket Damri Jambi - damricoid
(Gambar: damri.co.id)
Harga Tiket Damri Jambi - damricoid
(Gambar: damri.co.id)

Keposiasi.com – Ada dari kamu yang ingin traveling dari/ke Jambi? Sudah tahu mau naik bus apa? Salah satu yang keposiasi sarankan adalah naik Bus Damri saja. Perusahaan bus plat merah yang sudah kita kenal.

Damri Jambi melayani berbagai rute ke berbagai kota di Pulau Jawa. Damri Jambi, kamu bisa ke Boyolali, Cirebon, Madiun, Ngawi, Pekalongan, Ponorogo, Surakarta, Semarang, Sragen, Tegal, Surabaya.

Baca juga:
* DAMRI Palembang: Rute, Jadwal dan Harga Tiket 2020
* Travel Jambi: Rute dan Alamat Loket 2020

Bagi yang mencari waktu tempuh yang cepat tentu tidak cocok bepergian dengan Damri dari/ke Jambi.

Namun bagi yang ingin menghemat, Damri bisa menjadi pilihan.

Buat kamu yang perlu informasi mengenai Pool Damri Jambi, jadwal keberangkatan, harga tiket, dan rute, bisa terus menyimak artikel ini sampai selesai ya.

Pool Damri Jambi

Kantor Damri di Jambi beralamatkan di:
Jalan Kapten Patimura, Kenali Besar, Kota Baru, Kota Jambi

Telepon: 0741-3051485

Harga Tiket

Berikut ini daftar rute dan harga tiket Damri Jambi ke berbagai tujuan.

Dalam Provinsi

Rute Damri Jambi - @widiodono
Bus Damri perintis, layani rute-rute ke daerah pelosok di Provinsi Jambi. (Gambar: @widiodono)

Perum DAMRI Kantor Cabang Jambi memiliki trayek angkutan perintis pedesaan. Menjangkau berbagai lokasi terdalam desa ke pusat-pusat ibukota kecamatan, bahkan ke lokasi ibukota kabupaten.

Kendaraan umum angkutan perintis ke pelosok daerah ini untuk membantu masyarakat. Diharapkan, melalui angkutan DAMRI bisa meningkatkan dan menunjang perekonomian masyarakatdi seluruh wilayah Provinsi Jambi.

Rute dan Harga Tiket

Berikut ini daftar rute dan harga tiketnya.

TujuanHarga Tiket
Sungai Bahar40.000
Muaro Sabak40.000
Kuala Tungkal40.000
Tanah Garo60.000
Terentang40.000
Kuamang Kuning60.000
Bukit Suban60.000
Sepintun45.000
Kolidor I3.000
Bukit Sari50.000
Pemenang70.000
Bukit Suban70.000

Antar Provinsi

Berikut ini daftar rute dan harga tiket Damri dari Jambi ke berbagai kota di Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Rute dan Harga Tiket

Rute dan harga tiket dari kota Jambi ke:

TujuanJadwalHarga Tiket
Boyolali13:00455000
Cirebon13:00375000
Tegal13:00375000
Pekalongan13:00425000
Surakarta13:00455000
Semarang13:00455000
Sragen13:00455000
Ngawi13:00475000
Ponorogo13:00475000
Surabaya13:00475000

Beli Tiket Online Damri Jambi

Mau membeli tiket damri dari/ke Jambi, bisa kamu lakukan melalui Damri Apps. Bisa kamu download melalui Google Play Store.

Melalui aplikasi tersebut, kamu bisa mencari rute dan melihat harga tiketnya.

Untuk pembayaran, tersedia beberapa pilihan. Bisa transfer antarbank, dan bahkan bisa membayar dengan Go-Pay.

Baca juga:
* DAMRI Makassar: Rute, Jadwal dan Harga Tiket
* Murah dan Bisa Lepas Kunci, 5 Penyedia Jasa Rental Mobil Jambi

Kesimpulan

Traveling dari/ke Jambi menggunakan Bus Damri bisa menjadi pilihan terbaik buat kamu. Apalagi kalau kamu ingin merasakan suasana jalan darat di sepanjang perjalanan.

Bus Damri Jambi melayani berbagai rute antarkota di Provinsi Jambi. Juga memiliki rute antar provinsi dengan tujuan kota-kota besar di Pulau Jawa. Seperti ke Boyolali, Cirebon, Ngawi, Pekalongan, Ponorogo, Surakarta, Semarang, Sragen, Tegal, Surabaya. Harga tiket jauh lebih murah jika dibandingkan dengan tiket pesawat.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*