Daftar Isi:
Resep ayam kecap sederhana banyak dicari dan dipelajari banyak bunda di mana-mana. Rasanya yang enak dan gurih, disukai oleh seluruh anggota keluarga. Dengan bumbu rempah-rempah dan cara membuat yang sederhana, namun dengan rasa yang tetap enak.
Resep ayam kecap sederhana bisa dengan menggunakan daging bagian paha, sayap, dada, leher, hingga ceker. Cara mengolahnya bisa dengan diungkep, goreng, bakar, atau tumis. Sesuai dengan selera.
Lalu bisa variasi pedas, rica-rica, mentega, basah atau kering, kecap pedas, kecap manis, kecap asin, kecap madu, kecap mentega, dan sebagainya. Bisa menggunakan Kecap Bango atau merek lain.
Daging ayam bisa dipotong biasa, suwir, atau fillet. Atau dibuat utuh saat disajikan.
Langsung saja yuk, kita bahas beberapa variasi resep ayam kecap yang gurih dan nikmat.
Baca juga:
* Resep Pindang Patin Sederhana Anti Gagal, Mudah Cara Buatnya
Beberapa Resep Ayam Kecap
Berikut ini beberapa contoh resep yang bisa bunda coba di rumah. Tidak harus saklek seperti yang tertera, bunda bisa variasikan dengan berbagai bumbu dan bahan lain. Yang sekiranya anggota keluarga bakal menyukainya.
1. Resep Ayam Kecap Sederhana
Bahan-bahan:
Bahan | Banyak |
---|---|
ayam, potong sesuai selera | 1 kg |
bawang merah | 5 siung |
bawang putih | 4 siung |
bawang bombay | 1 buah |
gula | 1sdt |
garam | ½ sdm |
Merica bubuk | ½ sdt |
Penyedap rasa | ¼ |
saus tomat | 1 sdm |
kecap manis | 2-3 sdm |
Minyak goreng dan margarin | secukupnya |
Langkah / Cara Membuat Ayam Kecap Sederhana:
- Rebus potongan daging ayam hingga matang.
- Bawang merah dan bawang putih dihaluskan
- Iris tipis bawang bombay.
- Ambil wajan dan panaskan minyak goreng
- Campurkan sedikit margarin
- Masukkan bawang putih, bawang merah, dan bawang bombay
- Tumis hingga keluar aroma harum dan bewarna kecoklatan
- Masukkan ayam yang sudah matang direbus, aduk-aduk.
- Taburkan merica bubuk, garam dan penyedap rasa, aduk sampai rata.
- Tuangkan kecap manis, aduk sampai permukaan ayam terkena kecap dengan merata
- Tuangkan air putih dan gula
- Tutup wajan sekitar 10 menit.
- Tuangkan saus tomat, aduk
- Tutup kembali sekitar 10 menit.
- Air akan menyusut dan bumbu meresap ke dalam daging ayam.
- Ayam kecap sederhana siap disajikan.
2. Resep Ayam Bakar Kecap
Bahan-bahan:
Bahan | Banyak |
---|---|
ayam, potong sesuai selera | 700 gr |
kecap manis | 5-6 sdm |
mentega | 1 sdm |
gula merah sisir | 1 sdm |
air asam jawa | 1 sdm |
Air putih/ air kelapa | secukupnya |
Garam, merica, dan kaldu jamur | secukupnya |
daun salam | 2 lembar |
sereh geprek | 1 batang |
lengkuas geprek | 1 ruas |
daun jeruk, sobek-sobek | 4 lembar |
Bumbu Halus:
Bahan | Banyak |
---|---|
kemiri sangrai | 3 butir |
ketumbar sangrai | 1 sdt |
jahe dan kunyit | Sedikit saja |
bawang merah | 8 butir |
bawang putih | 5 siung |
Langkah / Cara Membuat Ayam Bakar Kecap
- Cuci bersih ayam, lumuri dengan perasan air jeruk nipis. Sisihkan.
- Tuangkan minyak ke dalam wajan dan beri sedikit mentega.
- Tumis bumbu halus dan rempah lainnya hingga harum dan mengeluarkan minyak.
- Tambahkan air asam jawa, gula merah, dan kecap. Aduk sebentar.
- Masukkan ayam, masak hingga daging terlihat kaku dan warnanya berubah.
- Tuangkan air hingga potongan daging ayam agak terendam.
- Taburkan garam, merica, dan kaldu jamur secukupnya.
- Masak dengan api sedang.
- Tutup wajan hingga bumbu meresap dan air berkurang.
- Angkat ayam.
- Kemudian bakar daging ayam di atas arang atau teflon
- Sambil olesi dengan bumbu tersisa yang dicampur dengan sedikit mentega.
- Setelah matang, ayam bakar kecap siap disajikan
- Tambahkan lalapan dan sambal sesuai selera
3. Resep Ayam Kecap Mentega
Bahan-bahan:
Bahan | Banyak |
---|---|
ayam, potong sesuai selera | 1 ekor |
garam | 1 sdt |
kecap manis | 1 sdm |
margarin | 3 sdm |
bawang bombay, iris-iris | 75 gr |
kecap asin | 1 sdm |
kecap inggris | 2 sdm |
daun bawang | 3 batang |
air jeruk nipis | 1 sdt |
Minyak goreng | secukupnya |
Bumbu Halus:
Bahan | Banyak |
---|---|
merica bubuk | ½ sdt |
bawang putih | 2 siung |
garam | 1 sdt |
Langkah / Cara Membuat Ayam Kecap Mentega:
- Ambil daging ayam yang sudah dipotong-potong, lumuri dengan bumbu halus.
- Goreng sampai matang, tiriskan bekas minyaknya.
- Tumis bawang bombay dengan margarin sampai layu.
- Tambahkan bumbu halus. Aduk hingga wangi.
- Masukkan kecap manis, kecap inggris, kecap asin, dan jeruk nipis.
- Masukkan ayam goreng
- Masak hingga bumbu meresap
- Masukkan daun bawang, aduk hingga layu
- Ayam kecap mentega siap disajikan dan disantap.
Baca juga:
* Resep Bumbu Pecel Sayur Rumahan dan Untuk Jualan
4. Resep Ayam Kecap Cabe Ijo
Bahan-bahan:
Bahan | Banyak |
---|---|
Ayam, potong sesuai selera | ½ ekor |
bawang bombay | ¼ buah |
bawang putih | 4 buah |
cabe ijo, belah tengah | 3 buah |
kecap manis | 4 sdm |
kecap asin | 2 sdm |
kecap inggris | 3 sdm |
saus tiram | 4 sdm |
saus tomat | 1 sdm |
lada hitam | ½ sdt |
garam | ½ sdt |
air | 200 ml |
Kacang tanah, goreng dan haluskan kasar | secukupnya |
Bumbu Marinasi:
Bahan | Banyak |
---|---|
bawang putih | 3 buah |
kunyit | 1 ruas |
garam | 1 sdt |
penyedap rasa | ½ sdt |
Langkah / Cara Membuat Ayam Kecap Cabe Ijo
- Siapkan bumbu marinasi
- Marinasi ayam sekitar 1 jam
- Alternatifnya bisa dengan merebus sebentar dengan bumbu agar daging ayam lebih empuk.
- Setelah dimarinasi, goreng ayam dengan minyak hingga terendam.
- Angkat lalu sisihkan.
- Tumis bawang putih hingga tercium aroma wangi.
- Masukkan air, kacang tanah, kecap asin, kecap manis, kecap inggris, saus tiram. Aduk merata.
- Masukkan daging ayam, masak hingga saus mengental.
- Masukkan cabe hijau dan bawang bombay, masak hingga layu.
- Ayam kecap cabe ijo siap disantap
5. Ayam Kecap Kemangi
Bahan-bahan:
Bahan | Banyak |
---|---|
Daging ayam, potong sesuai selera | ½ kg |
tomat | 1 buah |
kecap manis | 1 bungkus kecil |
air putih | 2 ½ gelas |
bawang putih | 5 siung |
bawang merah | 5 butir |
kemiri | 2 butir |
bawang bombay, iris tipis | 1 buah |
cabai merah besar | 1 buah |
saus tiram | 1 bungkus |
kemangi | 1 ikat |
Daun salam dan batang serai | secukupnya |
Garam dan penyedap rasa | secukupnya |
Langkah / Cara Membuat Ayam Kecap Kemangi:
- Haluskan kemiri, bawang merah, bawang putih, dan tomat.
- Panaskan minyak
- Tumis bawang bombay hingga layu
- Masukkan bumbu halus
- Tambahkan batang serai dan daun salam, tumis sampai layu
- Masukkan air.
- Tuangkan kecap dan saus tiram, aduk rata.
- Masukkan ayam
- Tambahkan garam dan penyedap rasa
- Masak sekitar 20 menit hingga daging ayam empuk.
- Tambahkan potongan cabai dan kemangi
- Masak kembali sekitar 10 menit.
- Ayam kecap kemangi siap disantap
6. Ayam Kecap Pedas
Bahan-bahan:
ayam, potong menjadi 6 bagian | 500 gr |
daun bawang | 2 batang |
merica bubuk | ½ sdt |
cabai rawit | 5 buah |
air | 100 ml |
cabai merah besar | 2 buah |
bawang putih | 4 siung |
kecap manis | 4 sdm |
jahe | ½ ruas |
bawang bombay | ½ buah |
garam | 1 ½ sdt |
tomat | 1 buah |
Minyak goreng | secukupnya |
Langkah / Cara Membuat Ayam Kecap Pedas
- Geprek bawang putih dan jahe
- iris memanjang bawang bombay
- iris menyerong cabai merah dan daun bawang
- potong-potong tomat seukuran dadu
- Iris halus cabai rawit.
- Panaskan minyak
- Masukkan ayam, masak setengah matang.
- Tumis jahe, bawang putih, dan bawang bombay, hingga layu.
- Masukkan ayam, aduk sebentar.
- Tuangkan kecap manis, air garam, dan lada
- Masak sampai air menyusut dan daging ayam matang.
- Masukkan daun bawang dan tomat
- Aduk sebentar hingga sedikit layu.
- Ayam kecap pedas siap dihidangkan dan disantap.
Baca juga:
* Resep Jengkol Balado yang Lezat dan Bikin Nagih
Demikian beberapa pilihan variasi memasak ayam kecap untuk dihidangkan di rumah. Bisa bunda kembangkan sendiri dengan bumbu dan bahan lainnya sesuai selera. Anti gagal, bahan dan cara membuat/memasaknya cukup sederhana.
Punya resep ayam kecap versi kamu sendiri? Ada saran untuk bunda-bunda lain? Bisa tuliskan di kolom komentar di bawah ini ya.
Leave a Reply